
Redelong – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan sekaligus menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Timang Gajah melaksanakan kegiatan monitoring lahan produktif di Kampung Umah Besi, Senin (21/4/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pendampingan kepada masyarakat dalam memanfaatkan pekarangan rumah untuk kegiatan pertanian. Lahan yang ditinjau milik salah satu warga, Pak Suheriedi, telah dimanfaatkan dengan baik untuk menanam aneka sayuran yang dapat mendukung kebutuhan pangan keluarga.
Kasi Humas Polsek Timang Gajah, Ipda Eriadi, menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya fokus pada aspek pertanian semata, namun juga menjadi sarana komunikasi antara Polri dan masyarakat.
“Selain mengecek perkembangan lahan produktif, petugas juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar warga senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing,” ujar Ipda Eriadi.
Dengan pendekatan ini, Polsek Timang Gajah berharap terbangun kedekatan yang kuat antara aparat kepolisian dan masyarakat, serta terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan produktif bagi seluruh warga.


