Percepat Pembangunan Koperasi Merah Putih, Dandim Jembrana Instruksikan Babinsa Kawal Progres Pembangunan Koperasi Merah Putih

JEMBRANA | detikperistiwa.co.id 

Komandan Kodim (Dandim) 1617/Jembrana, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam upacara bendera rutin hari Senin yang digelar di Lapangan Apel Makodim 1617/Jembrana, Jalan Ngurah Rai, Dauhwaru. Pada Senin, (26/01/2026).

 

Upacara yang diikuti oleh sekitar 80 personel yang terdiri dari perwira, anggota bersenjata maupun tidak bersenjata, Unit Intel, hingga PNS Kodim ini berlangsung dengan khidmat. Bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Pasi Pers Kodim 1617/Jembrana, Kapten Inf I Komang Artana.

 

Dalam sesi “Jam Komandan” usai upacara, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta atas kelancaran dan kedisiplinan yang ditunjukkan selama prosesi upacara. Ia menekankan pentingnya mempertahankan standar performa tersebut bahkan meningkatkannya di masa mendatang.

 

“Saya mengajak rekan-rekan sekalian untuk tidak henti-hentinya bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat kesehatan dan keselamatan yang diberikan, sehingga kita masih bisa menjalankan tugas dengan baik,” ujar Dandim di hadapan prajuritnya.
Selain memberikan motivasi, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib juga memberikan instruksi strategis terkait program kewilayahan. Ia secara khusus meminta para Babinsa yang di wilayahnya terdapat Kawasan Daulat Ketahanan Pangan Merah Putih (KDKMP) untuk proaktif mengawal progres di lapangan.

 

“Mari kita kejar dan bantu mempercepat pembangunan Koperasi Merah Putih. Akhir bulan ini akan ada kunjungan terkait program tersebut, sehingga kesiapan di lapangan harus dipastikan maksimal,” tegasnya.

 

Menutup arahannya, Dandim mengingatkan seluruh jajaran untuk selalu menjaga kesehatan diri dan keluarga, mengingat padatnya agenda ke depan seperti program TMMD dan percepatan koperasi. Ia berharap pengalaman di masa lalu dapat dijadikan pelajaran berharga untuk meminimalisir kesalahan dalam bertugas.

 

Selama berlangsungnya kegiatan ditutup dengan do’a bersama, seluruh rangkaian acara berjalan tertib, aman, dan lancar.

 

 

Sby