Karangasem – detikperistiwa.co.id
Bentuk Perhatian, dan turut berbela sungkawa Kapolsek Sidemen, AKP I Wayan Gede Mudana, S.H., M.H., bersama Wakapolsek para Kanit serta anggota Polsek Sidemen, melayat ke rumah duka Bripka I Ketut Suardi Adiguna Anggota Polsek Sidemen sehubungan dengan ayah kandung yang bersangkutan meningal dunia, bertempat di Dusun Pesangkan Anyar Desa Duda Timur. Kamis (28/12/2023).
Kapolsek Sidemen menyampaikan dorongan semangat dan motivasi kepada keluarga almarhum.
“Kami hadir bersama anggota Polsek Sidemen turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, semoga amal ibadahnya dapat diterima disisi Tuhan Yanga Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan agar senantiasa diberikan kekuatan, ketabahan dan keikhlasan,” ujarnya
Pihak keluarga mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Sidemen dan anggota telah berkesempatan hadir serta memberikan doa kepada almarhum.
Tanggapan dari Bripka I Ketut Suardi Adiguna beserta keluarga mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Sidemen bersama anggota yang sudah berkesempatan hadir untuk melayat ke rumah duka. Disampaikan juga bahwa kegiatan Upacara Ngaben/Kremasi almarhumah akan dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 2 Januari 2024.
Sby




