Babinsa Batu Agung Kawal Iringan Warga saat Prosesi Upacara Pitra Yadnya (Ngaben), Menjamin Keamanan Warga

Jembrana | detikperistiwa.co.id

Dalam rangka menjaga keamanan dan memelihara hubungan baik dengan komponen masyarakat, Babinsa Desa Batu Agung, Serda Made Suwirta, dari Koramil 1617-01/Negara, melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan saat warga melaksanakan prosesi Upacara Pitra Yadnya atau Ngaben di Banjar Tegal Asih, Desa Batu Agung, Kecamatan/Kabupaten Jembrana. Pada Minggu, 7 Desember 2025.

 

Hal ini di lakukan Babinsa Serda Made Suwirta yang bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Batu Agung untuk memastikan kelancaran prosesi Ngaben warga Banjar Petanahan yang meninggal karena sakit.

 

Pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada keluarga dan seluruh Krama Adat yang hadir dalam prosesi peribadatan tersebut. Kehadiran Babinsa bersama Pecalang merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya dalam momen-momen sakral dan penting bagi masyarakat. Memastikan seluruh rangkaian upacara yang dihadiri oleh sekitar \pm200 orang berjalan dengan tertib, lancar, dan aman.

 

Kegiatan ini juga menjadi sarana strategis bagi Babinsa untuk bersilahturahmi dan mempererat hubungan dengan Tokoh Adat, Bendesa Adat, Sekdes, Klian Adat, serta Kepala Kewilayahan setempat.

 

Hubungan yang harmonis dan terjalin baik ini sangat mempermudah kerja sama dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah, sehingga lingkungan tetap aman dan kondusif.

 

Acara Ngaben tersebut dihadiri oleh unsur tokoh masyarakat dan adat, termasuk Bendesa Adat Desa Batu Agung, Sekdes Desa Batu Agung, Klian Adat Br. Petanahan, Kepala Kewilayahan Petanahan, Petajuh Desa Adat Batu Agung, serta keluarga besar dan krama adat.

 

Kegiatan Pemantauan dan Pengamanan berlangsung dengan tertib, lancar, dan aman. Kehadiran Babinsa Serda Made Suwirta menegaskan komitmen Kodim 1617/Jembrana dalam mendukung setiap kegiatan sosial dan adat istiadat warga binaan.

 

 

Sby