Babinsa Bersama Warga Paya Dedep, Kerja Karya Bakti Perbaikan Jalan Desa

Aceh Tengah – detikperistiwa.co.id

Karya bakti merupakan salah satu wujud kemanunggalan TNI dan rakyat, seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 06/Jagong Serda Juliadi yang sedang melaksanakan karya bakti membantu masyarakat dalam perbaikan jalan akses menuju kebun masyarakat yang mayoritasnya adalah petani di Desa Paya Dedep, Kecamatan, Jagong Jeget, Kabupaten Aceh Tengah.Kamis(21-11-2024).

Selaku Babinsa Serda Juliadi bersama dengan warga masyarakat bergotong royong bahu-membahu memperbaiki jalan menuju perkebunan masyarakat agar memperlancar hasil produksi Masyarakat.

Dalam kegiatan ini kekompakan dan kedekatan antara Babinsa dan warga masyarakat perlu dipertahankan menjalin sebuah kemitraan ini merupakan langkah positif guna terwujudnya Kemanunggalan TNI-Rakyat sehingga mampu membentuk situasi yang aman dan kondusif di lingkungan desa.

Babinsa Serda Juliadi disela kegiatannya mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap Desa Binaan saya, Alhamdulilah, dengan adanya kegiatan ini Babinsa dan masyarakat menjadi lebih akrab lagi.

“Kegiatan dilaksanakan secara bergotong royong akan terasa lebih mudah, Gotong royong selain merupakan cerminan budaya masyarakat Indonesia, juga banyak manfaatnya, pekerjaan jadi ringan, cepat dan indah dilihat, sifat gotong royong ini harus terus dilakukan, karena merupakan budaya asli dari bangsa Indonesia.” terang Serda Juliadi.(#)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://detikperistiwa.co.id/wp-content/uploads/2024/03/IMG-20240311-WA0045.jpg