Danki Medis Yonif TP 856/SBS Markas di Beutoeng Bersihkan Longsor Aceh Tengah

Aceh Tengah – detikperistiwa.co.id

Danki Medis Yonif TP 856/SBS Kapten Ckm I Gede Agung Satria, anggota Kodim 0106/Aceh Tengah dan personelnya bersama masyarakat laksanakan pembersihan tempat SMP 22 Takengon, pembersihan material tanah longsoran ini di Desa Toeren Uken kecamatan lut tawar Kabupaten Aceh Tengah, 4 Januari 2026.

Kapten Ckm I Gede Agung Satria,
selaku Danki pimpin langsung pembersihan SMP 22 Takengon dari dampak tanah longsor paska bencana, menurut keterangannya, dampak longsor di kecamatan lut tawar Kabupaten Aceh Tengah merupakan salah satu titik terparah akibat paska bencana.

Yonif TP 856/SBS bersama Kodim 0106/Aceh Tengah dalam rangka tahapan pemulihan dampak Bencana di Daerah Aceh Tengah, penugasan TNI ini juga merupakan sebuah Aksi kemanusiaan untuk mengurangi beban masyarakat tentunya, dan untuk memastikan kondisi pemulihan sarana fasilitas umum dari dampak bencana banjir bandang dan tanah longsor belakangan ini.

Dalam aksi kegiatan pembersihan SMP 22 Takengon desa Toeren Uken, Kapten Ckm I Gede Agung Satria bersama sejumlah personil nya tampak bergelut mengentas material tanah longsor, kegiatan pembersihan material tanah longsor tersebut juga di bantu oleh warga setempat.

Dalam upaya pembersihan pengentasan matrial tanah longsoran menggunakan alat seadanya, pembersihan sekolah ini di nyatakan rampung dan kini telah tuntas di bersihkan.

Yonif TP 856/SBS menyatakan terus berkomitmen untuk membantu pemulihan dampak bencana, pembersihan fasilitas umum itu yang kami utama kan, sebab dengan pulih nya fasilitas umum kondisi lebih cepat pulih. Kami berharap pada seluruh lapisan masyarakat agar terus bersama ikut bergotong royong.