Irwasda dan Karo Log Polda Bali Cek Pendistribusian MBG, di SMP N 3 Denpasar

Denpasar | detikperistiwa.co.id

Dalam mendukung program pemerintah Makanan Bergizi Gratis (MBG) Irwasda Polda Bali, Kombes. Pol. Benny Subandi, S.I.K., M.Si. dan Karo Log Polda Bali, Kombes Pol. Stefanus Satake Bayu Setianto, S.I.K., M.Si. mengecek pendistribusian Makanan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 3 Denpasar, pada Jum’at (13/6/2025).

 

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kebijakan Presiden Republik Indonesia dan juga Program ini bagian dari komitmen Polri untuk mendukung peningkatan kualitas generasi muda, khususnya dalam aspek kesehatan dan kecukupan gizi.

 

“Program ini penting untuk memastikan anak-anak memiliki akses terhadap makanan sehat dan bergizi, serta untuk mendukung perkembangan mental dan kognitif mereka,” ujar Karo Log Polda Bali.

 

Perlu diketahui, untuk hari Jum’at (13/6/2025) Polda Bali mendistribusikan MBG sebanyak 704 Porsi dan dibagikan ke beberapa sekolah yang ada di Denpasar.

 

 

 

Sby

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://detikperistiwa.co.id/wp-content/uploads/2024/03/IMG-20240311-WA0045.jpg