Jaga Situasi Kamtibmas, Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol, Sambangi Objek Vital di Tengah Guyuran Hujan

Karangasem | detikperistiwa.co.id 

Personel Polsek Bebandem terus mengintensifkan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) melalui Blue Light Patrol atau Patroli Barcoda guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif. Kegiatan yang dimulai pada Kamis (29/1/2026) dini hari

 

Kegiatan patroli tersebut menyasar pemukiman penduduk, perkantoran, hingga objek vital di wilayah hukum Polsek Bebandem.

 

​Dipimpin oleh PS. KSPK II, Aiptu I Nyoman Dumu Widiana, empat personel gabungan piket fungsi bergerak menyusuri jalanan protokol meski cuaca dilaporkan hujan gerimis (815). Langkah ini merupakan implementasi dari program Commander Wish Kapolri dan perintah Kapolres Karangasem sebagai transformasi operasional dalam pemantapan Harkamtibmas.

 

​Sasaran Patroli dan Dialogis
​Patroli diawali dengan menyambangi Kantor Pegadaian dan pemukiman warga di Banjar Dinas Kayu Putih. Dalam kesempatan tersebut, petugas memberikan imbauan kepada satpam yang bertugas agar selalu meningkatkan kewaspadaan guna mencegah aksi kriminalitas.

 

​Rute patroli kemudian dilanjutkan menuju: ​Banjar Dinas Sesana (Desa Bungaya Kangin): Melakukan penyisiran di area pertokoan dan pemukiman untuk mengantisipasi potensi gangguan kejahatan jalanan.

 

​SPBU Abyansoan: Sebagai salah satu titik Barcoda, petugas memastikan area SPBU yang tutup pada malam hari tetap dalam keadaan aman dari upaya pencurian maupun perusakan.

 

​Jalan Veteran Barat: Petugas memantau para sopir truk yang sedang beristirahat di bahu jalan guna memastikan mereka merasa aman dari potensi tindak premanisme.

 

​Pengamanan Objek Vital
​Menjelang subuh, tim patroli menyambangi Kantor BRI Unit Bebandem sebagai titik Barcoda kedua. Aiptu I Nyoman Dumu Widiana mengingatkan petugas keamanan setempat untuk tidak lengah dan segera melapor jika menemukan hal-hal mencurigakan. Pemantauan juga dilakukan di kawasan Pasar Bebandem guna mencegah kejahatan yang menyasar objek ekonomi masyarakat.

 

​Kapolsek Bebandem, AKP IGNB. Suastawan, S.H., M.H., mengonfirmasi bahwa seluruh rangkaian patroli berjalan dengan lancar. ​”Meskipun cuaca hujan gerimis, anggota tetap di lapangan untuk memberikan rasa aman. Hingga patroli berakhir dan tim kembali ke Mako, situasi secara umum di wilayah Bebandem terpantau aman terkendali, arus lalu lintas lancar, dan gangguan Kamtibmas nihil,” ujar AKP Suastawan.

 

​Kehadiran unit patroli dengan lampu biru (Blue Light) yang menyala di tengah malam diharapkan mampu mengurungkan niat para pelaku kejahatan sekaligus memberikan ketenangan bagi warga yang sedang beristirahat.

 

 

Sby