Umah Besi, Bener Meriah, Detik Peristiwa.com
Assalamualaikum Wr.Wb
Marhaban ya Ramadhan
Syukur Alhamdulillah senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang sampai hari ini kita selaku umat Islam di seluruh penjuru dunia yang masih diberikan kesempatan dan umur untuk bisa menikmati indahnya Ramadhan ditahun ini bertepatan pada 1446 H.
Tak terlepas dari itu keluarga besar SMA Negeri 1 Timang Gajah turut andil dan ikut dalam menjalankan dan rutinitas kegiatan Ramadhan di tahun ini yang mana telah berjalan kembali sekolah seperti biasa dimulai dari hari pertama masuk sekolah pada bulan ramadhan pada tanggal 6 Maret 2025.
SMA Negeri 1 Timang Gajah kita ketahui di pimpin oleh ibu kepala sekolah Dra.Marhamah yang selalu koordinator satu dalam kebijakan sekolah.Adapaun di dalam pelaksanaan kegiatan Ramadhan diketuai oleh ibu Tuti Amalia M.Pd selaku guru bidang studi Agama Islam dan ibu Nurhayati S.Pd dalam pelaksanaan kegiatan Ramadhan yang di ikuti oleh seluruh siswa siswi SMA Negeri 1 Timang Gajah saat ini.kegiatan berlangsung telah dilaksanakan dalam 4 hari telah berlangsung dengan serangkaian kegiatan shalat Dhuha,pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan kajian islami yang di jadwalkan bagi setiap guru pemateri yang di tunjuk .
Untuk menyemangati kajian ramadhan tahun ini, SMA Negeri 1 Timang Gajah mengundang salah satu ulama terpopuler khusus nya di Tanoh Gayo,yang di kenal dengan Tgk Husaini Sasa,S.Sy, yang secara terhormat di undang untuk memberikan kajian islami kepada seluruh peserta didik dan dewan guru sebagai penambahan ilmu di bidang agama,Tgk Husaini Sasa,S.Sy merupakan seorang pimpinan Dayah Darul Hasanah Bener Kelipah selatan .yang juga di kenal dengan cara dan gaya bicara nya yang lucu dan menarik para pendengar sehingga tak terasa dalam ceramah kajian ini terasa begitu cepat.
Adapun dalam tema yang di angkat yaitu generasi gen Z yang di harapkan agama dan negara dalam menyongsong Indonesia Emas,hal ini merupakan suatu yang sangat sangat di butuhkan bagi pemuda saat ini, kekuatan global yang semakin modern menjadikan bnyak pemuda yang memiliki ke arah kiri,oleh karena itu di jaman Gen Z ini jiwa kepemimpinan yang haru s di contoh yaitu pemuda yang sangat baik perangainya siapa lagi kalau bukan Baginda Nabi Muhammad Saw,dia adalah sosok suri tauladan yang harus di Paniti oleh pemuda saat ini,, selain itu dalam amanat Tgk menyampaikan bahwa sebagai seorang siswa haruslah menghormati guru karena guru memberikan ilmu untuk rohani,betapa dermawannya seorang guru untuk siswa dengan penuh keikhlasan dalam memberikan ilmu kepada muridnya,hal ini berpengaruh dengan ilmu yang nantinya di dapat seperti di katakan sebaik baik manusia adalah yang mau belajar dan mengajar kan,dalam kata kata di atas sesungguhnya manusia yang benar benar beruntung adalah orang yang mau memberikan ilmu kepada orang lain dan orang yang mau menuntut ilmu untuk belajar,begitu pentingnya bacaan Iqra di dalam Al-Qur’an yang merupakan ayat pertama di turunkan,
Selain itu amanat yang di sampaikan yaitu 4 orang yang di rindukan oleh Allah SWT yaitu
1.orang yang membaca Alquran
2.orang yang menjaga lidahnya tidak mengadu domba
3orang yang memberi makan orang miskin
4 orang yang berpuasa di bulan ramadhan.
Dalam amanat kajiana Tgk Husaini Sasa S.Sy ini sangat sangat bermanfaat bagi kami para pendengar khususnya SMA Negeri 1 Timang Gajah yang hari ini telah selesai di laksanakan siang td,kami berharap di Ramadhan selanjutnya kita masih diberikan kesempatan untuk berjumpa,
Segenap keluarga besar SMA Negeri 1 Timang Gajah mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa 1446 H.mohon maaf lahir dan batin.
Brijin
Wassalam