Kanit Binmas Polsek Sidemen Gelar Jum’at Curhat, di Kantor Camat Sidemen

Karangasem | detikperistiwa.co.id

Kapolsek Sidemen AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S. IP., M.H., melalui Kanit Binmas Polsek Sidemen Aiptu I Wayan Gede Sudarma, mengadakan kegiatan Jumat Curhat di Kantor Camat Sidemen. Acara yang dimulai sekitar pukul 09.00 Wita, pada Jum’at 11 Juli 2025.

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Plt. Camat Sidemen Dr. I Putu Agus Sumahendra, S.IP., M.A.P., Danramil Sidemen diwakili Batituud Pelda I Made Suwija, Kapolsek Sidemen diwakili Ps. Kanit Binmas Aiptu I Wayan Gede Sudarma, Kapus Sidemen dr. I Made Narka, Ketua Forum Perbekel Kecamatan Sidemen I Ketut Mudiasa, Perwakilan Perbekel se-Kecamatan Sidemen beserta Bidan Desa se-Kecamatan Sidemen.

 

Dalam sambutannya, Plt. Camat Sidemen Dr. I Putu Agus Sumahendra, S.IP., MAP, mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya terhadap Polsek Sidemen atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kegiatan Jum’at Curhat ini sangat bermanfaat bagi kami untuk memperkuat komunikasi dan sinergi antara pihak kecamatan dan kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah kecamatan Sidemen,” ujarnya.

 

Kegiatan Jum’at Curhat ini juga menjadi ajang diskusi untuk membahas berbagai isu penting, salah satunya adalah keamanan seputaran kecamatan Sidemen.

 

“Kami harapkan kepada Polsek Sidemen, dalam kegiatan menyambut hari raya kuningan agar mengintensifkan kegiatan patroli terutama di malam hari guna antisipasi hal hal yang tidak diinginkan,” pinta bapak Sekcam Sidemen.

 

Senada dengan hal yang sama Kanit Binmas Polsek Sidemen mengucapkan terimakasih Kepada Bapak Sekcam serta yang lain sudah bersama sama menjaga kamtibmas diwilayahnya tetap kondusif.

 

“Sesuai Permintaan bapak Plt Camat Sidemen, Kanit Binmas berjanji akan melaksanakan pengamanan pada saat perayaan hari raya Kuningan serta patroli rutin pada jam jam rawan terutama pada malam hari.” Tegas Kanit Binmas.

 

“Kami berharap, melalui komunikasi yang intens dan kerjasama yang baik, kita dapat mengatasi permasalahan dan menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah kita wilayah Sidemen ,” tambah Kanit Binmas.

 

“Melalui giat Jum’at Curhat beberapa masukan masukan dari masyarakat bisa kami dapatkan sehingga, kami bisa melakukan langkah langkah / perbaikan Kepolisian yang lebih baik kedepan sesuai dengan Harapan Pimpinan, ” tutup Kanit Binmas Polsek Sidemen.

 

 

 

Sby

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://detikperistiwa.co.id/wp-content/uploads/2024/03/IMG-20240311-WA0045.jpg