Banda Aceh – detikperistiwa.co.id
Kepedulian pemimpin terhadap staf ASN di DSIPD pada suatu institusi harus terus dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan nuansa kekeluargaan mengunjungi salah satu ASN di Dinas Syariat Islam Dan Pendidikan Dayah kota Lhokseumawe Bapak Muslim yang beberapa hari yang lalu mengalami kecelakaan di simpang jebrek Aceh Utara yang harus di rujuk ke rumah sakit Zainal Abidin Banda Aceh 29/10/2025.

Kepala Dinas Syariat Islam Dan Pendidikan Dayah (DSIPD) bapk Sufri S,Ag.M,M mengatakan “Semoga kehadiran kami di kediaman saudara kita Muslim ini mampu memberikan penguatan mental dan dukungan untuk proses penyembuhan yang saat ini terus diupayakan oleh keluarga dengan terus melakukan control dan pengobatan secara rutin ke Rumah Sakit. Kami juga berdo’a semoga segara diberikan kesembuhan dan bisa beraktivitas seperti biasa dan keluarga diberikan keikhlasan dan kesabaran dalam menerima ujian ini.





