Lampung Barat – detikperistiwa.co.id
Serah Terima Jabatan Dandim dan Pelepasan Pejabat Korem 043/Gatam, langsung dipimpin Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Iwan Ma’ruf Zainudin, S.E yang digelar di Aula Sudirman, Makorem 043/Gatam Jl. Teuku Umar Bandar Lampung, Senin (04-12-2023).
Adapun Penyerahan Jabatan Kasrem 043/Gatam, Serah Terima Jabatan Dandim 0427/WK, Dandim 0422/LB, Dan Danyonif 143/TWEJ.
Dalam sambutannya Komandan Korem 043/Gatam , Brigjen TNI Iwan Ma’ruf Zainudin, S.E, menyampaikan “ Puji Syukur Kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat, taufik dan hidayah-nya, kita semua dapat hadir di Aula Sudirman Makorem 043/Gatam Ini, dalam rangka menghadiri acara tradisi penerimaan perwira baru, Serah Terima Jabatan Dandim 0427/WK, Dandim 0422/LB, Dan Danyonif 143/TWEJ Serta Tradisi Pelepasan Mantan Pejabat serta tradisi pelepasan pejabat Korem 043/Gatam, dalam keadaan sehat wal’afiat “,ujar Danrem
“ Sebagaimana kita pahami, bahwa serah terima jabatan di lingkungan TNI AD merupakan bagian dari dinamika organisasi yang berkaitan dengan pembinaan karir pembinaan satuan, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas organisasi, serta pengembangan karir bagi perwira yang bersangkutan, hal ini sejalan dengan mekanisme yang berlaku dalam organisasi militer modern “,
Letkol Czi Anthon Wibowo Setiawan Menyampaikan ” Terimakasih Banyak Kepada Korem 043/Garuda Hitam Dan Seluruh Anggota Personel Khusus nya kodim 0422/LB Atas Kerjasama nya Selama ini, saya pribadi mengucapkan mohon maaf apabila Dalam Menjabat Sebagai Komandan Kodim 0422/LB ”
Komandan Baru Kodim 0422/LB Letkol Inf Rinto Wijaya Menyampaikan ” Terimakasih Kepada Korem 043/Garuda Hitam Yang sudah menerima saya menjadi bagian dari Korem 043/Garuda Hitam, Saya Harap Agar Seluruh Anggota Khususnya Kodim 0422/LB Dapat Dapat Bekerjasama Di Kodim 0422/LB” Tutup Dandim.
(Samsul/Lambar)