Subang – detikperistiwa.co.id
Bertempat di lapang Amarta desa Sukamulya kecamatan pagaden kabupaten Subang kegiatan gebyar kades cup dalam rangka memperingati HUT RI ke 79 resmi di buka Sabtu 10 Agustus 2024.
Berbagai kegiatan akan di selenggarakan di lingkungan desa Sukamulya ,diantaranya ,lomba karoke,lomba gerak jalan santai ,pertandingan sepak bola ,dan kirab budaya.dan kegiatan lainnya.
Dalam kegiatan sepak bola sebanyak 11 RW akan di pertandingan termasuk salah satunya jajaran aparatur pemdes Sukamulya ,pembukaan kegiatan sepakbola di awali dengan Tim antara RW 09B sukamaju melawan aparatur pemerintahan desa Sukamulya ,acarapun berlangsung meriah dengan antusiasnya seluruh masyarakat desa Sukamulya.
Pada sambutan nya kepala desa Sukamulya Amar mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT,yang mana kegiatan ini resmi di buka dan terselenggara.
Alhamdulillah pada tahun ini kita bisa pergunakan lapang Amarta ,meskipun lapang Amarta ini belum rampung 100% tetapi kita bisa mempergunakan nya ,saya kira baru 70% lapang ini,mudah2an kedepan nya 30% lagi lapang ini bisa selesai .tak lupa ucapan terimakasih kepada seluruh panitia ,peserta pertandingan ,dan seluruh masyarakat desa Sukamulya ,ujarnya.
Dalam sambutannya camat Pagaden Muhammad Rudi menyampaikan,selamat dan sukses atas terselenggaranya kegiatan Kades Cup dalam rangka HUT RI ke – 79 ini,semoga kegiatan ini bisa menjadi ajang silaturahmi antara masyarakat desa Sukamulya beserta pemerintahan desa Sukamulya,mudah mudahan kegiatan ini berjalan lancar dan sukses sampai dengan selesai .
Pada kesempatan yang sama Kapolsek Pagaden dalam sambutannya menyampaikan Fuji syukur atas terselenggaranya kegiatan ini,saya himbau kita jaga silaturahmi,kita jaga kondusifitas,kita jaga solidaritas antar sesama peserta serta kepada seluruh masyarakat desa Sukamulya ,akhir kata selamat bertanding dan beraktifitas dalam rangka HUT RI ke 79 ini.ucapnya.
Turut hadir pada acara tersebut,kepala desa Sukamulya beserta jajaran ,panitia penyelenggara HUT RI ke -79 ,Kapolsek Pagaden beserta jajaran,camat Pagaden beserta jajaran,dan serta seluruh masyarakat desa Sukamulya,( yuyun).