Sidokkes Polres Karangasem, Laksanakan Pengobatan Gratis Bersama Jasa Raharja

Karangasem | detikperistiwa.co.id

Sidokkes Polres Karangasem melaksanakan pengobatan gratis bekerjasama dengan Jasa Raharja, bertempat di Terminal Pasar Kota Amlapura. Jum’at (22/11/2024).

 

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh PS. Kasidokkes Polres Karangem BRIPKA I Gusti Made Agus Tena, A. Md. Kep, satu dokter dan satu perawat Klinik Pratama Polres Karangasem.

 

Pengobatan gratis menyasar masyarakat umum yang ada di wilayah karangasem khususnya pedagang dan sopir. Pemeriksaan yang dilakukan meliputi pemeriksaan tekanan darah, mengkaji keluhan pasien dan memberikan terapi obat sesuai dengan masalah kesehatan yang dimiliki oleh masyarakat.

 

Sebanyak 50 masyarakat berpartisipasi pada pemeriksaan kesehatan ini. Dimana penyakit yang di derita berdasarkan hasil pengkajian dan pemeriksaan kesehatan antara lain Hipertensi sebanyak 25 orang, ISPA 10 orang, dermatitis 2 orang, cefalgia 5 orang, Myalgia 5 orang, dispepsia 3 orang.

 

Ditemui saat melaksanakan giat Bhakti Kesehatan, Ps. Kasidokkes Polres Karangasem mengatakan “kegiatan ini dilaksanakan guna mengetahui kondisi masyarakat yang ada di wilayah karangasem, dengan harapan kami dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.” Ujarnya.

 

 

 

Sby

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://detikperistiwa.co.id/wp-content/uploads/2024/03/IMG-20240311-WA0045.jpg