Patroli Pesisir Sat Polairud Karangasem, Cek Keamanan Wisata Diving di Tulamben

Karangasem | detikperistiwa.co.id

Personel Sat Polairud Polres Karangasem, Aipda I Gede Nuada, S.H., melaksanakan patroli di kawasan pesisir Tulamben, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Pada Rabu, 12 Maret 2025, pukul 11.00 Wita.

 

Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan kenyamanan di sekitar obyek wisata diving yang ramai dikunjungi oleh wisatawan.
Dalam patroli kali ini, Aipda I Gede Nuada tidak hanya melakukan pememantauan situasi keamanan, tetapi juga berinteraksi secara langsung dengan masyarakat setempat, termasuk para pemandu wisata dan jasa porter.

 

Melalui dialogis ini, personel Sat Polairud menyampaikan pesan-pesan terkait keamanan dan keselamatan pengunjung, khususnya mengenai potensi bahayanya di laut.

 

“Pesan kami kepada masyarakat dan wisatawan, terutama yang berada di area diving, adalah untuk menjaga keselamatan. Kami mengingatkan agar pengunjung selalu waspada terhadap ombak dan arus laut yang dapat menyebabkan kecelakaan, seperti terseret arus atau tenggelam,” ujar Aipda I Gede Nuada.

 

Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya Polres Karangasem dalam menjaga keamanan obyek wisata, khususnya di kawasan pesisir Tulamben yang menjadi salah satu destinasi diving terkenal di Bali. Diharapkan, dengan adanya patroli rutin dan koordinasi dengan masyarakat setempat, keamanan di kawasan ini dapat terus terjaga sehingga wisatawan merasa aman dan nyaman.

 

 

 

Sby

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://detikperistiwa.co.id/wp-content/uploads/2024/03/IMG-20240311-WA0045.jpg