Jalin Tali Silaturahmi, Kapolsek Kubu Kunjungi Perbekel Tulamben

Karangasem | detikperistiwa.co.id

Kapolsek Kubu, I Nyoman Sukarma, SH., melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Desa Tulamben. Dalam kunjungan ini, Kapolsek didampingi oleh Kanit Intelkam dan beberapa anggota termasuk Bhaninkamtibmas Desa Tulamben. Pada Jum’at, (14/3/2025).

 

Kunjungan ini bertujuan untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat Kapolsek Kubu yang baru, serta menjalin kerja sama dengan perangkat desa guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), terutama menjelang rangkaian perayaan Hari Raya Nyepi.

 

Di kesempatannya Perbekel Tulamben, I Nyoman Pica, menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas perhatian pihak kepolisian terhadap keamanan desa. Ia juga berharap kerja sama antara Polsek Kubu dan pemerintah desa terus terjalin dengan baik demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.

 

Kapolsek Kubu, I Nyoman Sukarma, SH., dalam kesempatan tersebut menyampaikan:
“Sebagai Kapolsek Kubu yang baru, saya memohon dukungan dan kerja sama dari seluruh perangkat desa serta masyarakat Tulamben agar kita bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif, terutama menjelang perayaan Hari Raya Nyepi. Sinergi antara kepolisian dan pemerintah desa sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang harmonis dan tertib.” Ujar Kapolsek Kubu AKP. I Nyoman Sukarma.

 

 

 

Sby

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://detikperistiwa.co.id/wp-content/uploads/2024/03/IMG-20240311-WA0045.jpg