Kapolsek Bebandem Pimpin Langsung, Pengamanan Sholat Tarawih

Karangasem | detikperistiwa.co.id

Anggota Polsek Bebandem melaksanakan kegiatan pengamanan Sholat Tarawih di Masjid wilayah Kecamatan Bebandem. Pada Rabu, (12/03/2025).

 

Pengamanan dan Pengawasan tersebut dipimpin Langsung Kapolsek Bebandem AKP I Gede Murdana, SH., bersama personil Polsek Bebandem dan Babinsa guna memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat saat melalsanakan Ibadah Sholat Tarawih, yang berlokasikan di Masjid Jami Baiturahim, Masjid AT-Taubah dan Masjid AL-Fathul Djalil yang berada di Desa Bungaya Kangin, Desa Bungaya, dan Desa Budakeling Kecamatan Bebandem Kabupaten Karangasem.

 

Menurut Kapolsek Bebandem AKP I Gede Murdana, SH, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan wajib yang dilaksanakan khususnya di bulan Suci Ramadhan oleh anggota Polri Polsek Bebandem sebagai bentuk Pelayanan kepada masyarakat agar jama’ah saat beribadah bisa dilaksanakan dengan tenang, nyaman serta sebagai bentuk Antisipasi gangguan kamtibmas 3C (Curat, Curas dan Curanmor). “Tegasnya.

 

“Jadilah Polisi Yang Pandai Bersyukur dan Amanah”
Polsek Bebandem.
#poldabali
#polreskarangasem
#polsekbebandem
#pamsholattaraweh
#ramadhan

 

 

Sby

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://detikperistiwa.co.id/wp-content/uploads/2024/03/IMG-20240311-WA0045.jpg