Aceh Timur – detikperistiwa.co.id
Kasat Lantas Polres Aceh Timur, Polda Aceh, Iptu Eko Suhendro, S.H. kepada pengguna jalan baik pengemudi mobil, pengendara sepeda motor maupun pejalan kaki untuk sama-sama meningkatkan kewaspadaan. Hal itu bertujuan untuk menghindari kecelakaan di jalan.
“Kami mengimbau sebelum menyeberang pastikan aman dulu dari sisi kanan dan kiri,” kata Eko, Kamis (24/04/2025).
Pernyataan itu menanggapi insiden kecelakaan yang menyebabkan seorang ibu rumah tangga meninggal dunia akibat kecelakaan yang terjadi di Jalan Medan – Banda Aceh, Desa Asan Tanjong, Kecamatan Nurussalam, Kabupaten Aceh Timur, pada Rabu, (23/04/2025) sekira pukul 21.30 WIB.
Kasat Lantas menjelaskan kronologi kecelakaan itu berdasarkan keterangan saksi mata di lokasi, berawal dari mobil Nissan X-Trail Nomor Polisi BL 1595 AI yang dikemudikan Aswandi, (32) warga Desa Pante Rambong, Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur melaju dari arah Medan menuju arah Banda Aceh sedangkan sepda motor Honda Vario Nomor Polisi BL 3428 DAG yang dikedarai oleh Husaiani, (33), warga Dusun Teungoh, Desa Matang Seuleumak, Kec.Nurussalam, Kabupaten Aceh Timur bersama istirnya, Ernawati, (29) bersama kedua anaknya Muhammad Rasil Fasya, (7) dan Nuraisya Faiza (3). melaju dari arah yang sama tepatnya berada di depan mobil Nissan X-Trail tersebut.
Setibanya di lokasi kejadian, pengendara sepeda motor Honda Vario tanpa memperhatikan arus lalu lintas langsung berbelok ke kanan jalan tanpa memberikan lampu isyarat.
Pada saat bersamaan dari arah belakang melaju mobil Nissan X-Trail dikarenakan jarak yang sudah sangat dekat pengemudi mobil langsung menabrak sepeda motor Honda Vario yang mengakibatkan pengendara beserta 3 (tiga) orang penumpang terhempas ke bahu jalan.
“Untuk penumpang atas nama Ernawati meninggal dunia di lokasi kejadian sedang pengendara dan 2 (dua) orang penumpang lainya mengalami luka – luka dan saat ini dirawat di RSUD Zubir Mahmud.” Sebut Eko.
Atas kejadian tersebut Kasat Lantas kembali menekankan pentingnya keselamatan berlalu lintas. “Mencegah kecelakaan jauh lebih penting daripada menanggung akibat fatal dari kecelakaan Tersebut.” Terang Kasat Lantas Polres Aceh Timur, Iptu Eko Suhendro, S.H.