Jembrana | detikperistiwa.co.id
Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah pesisir, jajaran Polsek Melaya melaksanakan kegiatan Patroli yang menyasar kawasan pantai Keramat, Banjar Melaya Pantai. Selasa (15/4).
Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas AKP I Made Yudi Hariastawa, SH., beserta anggota piket.
Melalui kegiatan ini, Polsek Melaya berupaya melakukan langkah preventif guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, khususnya di wilayah pesisir yang rawan aktivitas mencurigakan.
Dalam pelaksanaannya, personel patroli Polsek Melaya tidak hanya menyisir wilayah pantai, namun juga melakukan upaya dialogis humanis dengan warga setempat, salah satunya, dialog dilakukan dengan warga pesisir atas nama Hasan, warga Banjar Melaya Pantai.
Kepada yang bersangkutan, petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengimbau agar masyarakat turut berperan aktif dalam menjaga kondusifitas lingkungannya masing-masing serta melaporkan kepada pihak kepolisian terdekat apabila melihat adanya orang atau aktifitas yang mencurigakan di pesisir pantai.
“Patroli ini bukan hanya bentuk kehadiran fisik petugas di tengah masyarakat, namun juga menjadi wadah untuk membangun kedekatan serta kepercayaan antara Polsek Melaya dengan warga yang berada di pesisir pantai,” ujar AKP Yudi Hariastawa.
Lebih lanjut Polsek Melaya menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk senantiasa turut serta dalam menjaga kebersamaan dan kewaspadaan di lingkungannya masing – masing.
“Mari kita bersama ciptakan lingkungan yang aman dan nyaman dengan meningkatkan kepedulian sosial, bila menemukan hal yang mencurigakan, jangan ragu untuk melaporkannya kepada aparat terdekat atau hubungi Call Center 110 atau Layanan pengaduan Kapolres Jembranan 082145872003.
“Partisipasi aktif masyarakat adalah kunci utama terciptanya Kamtibmas yang kondusif,” tutup AKP Yudi.
Sby